Grup pop rock asal Korea Selatan, FT Island baru saja terpilih dan dipercaya untuk menyanyikan lagu penutup film animasi Jepang yang bertajuk Toriko.
Dilansir dari TenAsia, agensi FT Island, FNC Entertainment mengatakan bahwa band mereka akan merekam lagu untuk film yang dijadwalkan rilis di bioskop Jepang pada 27 Juli mendatang.
Dalam film animasi Toriko, FT Island tidak hanya akan menyanyikan lagu penutup namun juga mengisi suara dalam film tersebut. FT Island akan mengisi suara untuk karakter mereka sendiri sebagai anggota dari FT Island.
Lagu penutup untuk film animasi Toriko nantinya akan dimasukkan ke dalam single Jepang ke-11 dari FT Island bertajuk Theory of Happiness yang akan diluncurkan pada 24 Juli mendatang.
Toriko merupakan sebuah film animasi yang diangkat dari buku komik Jepang yang dibuat oleh Mitsutoshi Shimabukuro, menceritakan tentang Toriko yang berkeliling dunia mencari berbagai macam makanan dan mengikuti berbagai macam kontes memasak.
Sumber: www.rollingstone.co.id
(cem)