Ya, Armada merilis tiga single bersamaan dalam satu hari yaitu pada tanggal 20 November 2019. TRINGLE (Triple Single) adalah sebutan yang dilontarkan Armada untuk penamaannya.
Ketiga single yang dirilis pada tanggal 20 November 2019 ini adalah “Buah Hati”, “Airmataku Bukan Untukmu” dan “Penjahat Berwajah Indah”. Ketiga single tersebut mempunyai karakter yang berbeda satu sama lainnya baik dari sisi aransemen musik maupun liriknya. Ada “Buah Hati”, lagu ballad yang menceritakan tentang kisah cinta orang tua kepada anaknya, ada “Airmataku Bukan Untukmu” lagu upbeat yang bertemakan kisah cinta yang butuh kepastian dan ada “Penjahat Berwajah Indah” lagu upbeat yang berkisahkan cinta yang dipermainkan.
Pada hari yang sama, ketiga lagu tersebut juga merilis video liriknya di YouTube. Yang kemudian akan disusul dengan video klip dan juga web-series yang berdasarkan salah satu single tersebut. Untuk pemilihan web-series, Armada akan mengajak para penggemarnya untuk berpartisipasi dalam memilih lagu apa yang temanya akan diangkat menjadi web-series nantinya.
TENTANG ARMADA
Armada terbentuk pada tahun 2007. Band ini beranggotakan empat orang yaitu Rizal (vokal), Mai (gitar), Andit (drum), dan Endra (bass).
Di tahun 2008 Armada merilis album perdananya yang berjudul 'Balas Dendam', album yang membuat namanya makin dikenal banyak orang. Sukses dengan album pertamanya, Armada pun merilis album kedua mereka 'Hal Terbesar' pada tahun 2009. Album ini sangat terkenal dan disukai banyak penggemarnya, terutama dua single jagoan yang terdapat didalamnya yaitu "Mau Dibawa Kemana" dan "Buka Hatimu".
Dua dari empat album mereka yaitu 'Satu Hati Sejuta Cinta' (2012) dan 'Pagi Pulang Pagi' (2014) mendapatkan predikat multi-platinum karena penjualannya CD nya melebihi 100.000 keping per-albumnya (>700 ribu copy untuk'Satu Hati Sejuta Cinta' dan > 250 ribu copy untuk 'Pagi Pulang Pagi').
Armada merupakan salah satu dari lima besar band di Indonesia dengan jumlah fans terbanyak. Jumlah PASUKAN ARMADA (panggilan untuk para penggemar Armada) yang terdapat di Facebook Page mereka mencapai lebih dari 5 juta orang. Sedangkan followers mereka di Instagram dan Twitter ada sebanyak 228 ribu.
Single Armada yang berjudul "Asal Kau Bahagia" merupakan salah satu video lirik dari Indonesia yang paling banyak ditonton di YouTube. Sampai januari 2019, video yang berada pada YouTube channel Armada yang mempunyai jumlah subscribers sebanyak 977 ribu subscribers tersebut sudah ditonton sebanyak 315 juta kali.